Berprestasi di Tengah Pandemi: Mahasiswa FEBI Raih Juara 3 Esai Nasional

Bastian Eldi, mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Program Studi Manajemen Keuangan Syariah, berhasil meraih juara tiga dalam kompetisi ‘Esai Online Nasional tingkat mahasiswa 2020’ yang diselenggarakan oleh Jurusan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bengkulu pada tanggal 25 November 2020.

Kegiatan yang dilaksanakan secara daring ini mengusung tema “Kontribusi Civitas Akademi dalam Upaya Penanggulangan Pandemi Covid 19” dan diikuti oleh mahasiswa perguruan tinggi negeri maupun swasta di Indonesia. Melalui kegiatan ini mahasiswa diberi kesempatan untuk berkontribusi dalam upaya penyelesaian permasalahan bangsa yang terjadi, khususnya permasalahan terkait dengan COVID 19.

Pada babak final yang diikuti oleh 12 finalis, Bastian mempresentasikan sebuah gagasan kreatif bertajuk “RUKO.com: Inovasi Marketplace Berbasis Website: Upaya Penanggulangan dan Pemutusan Rantai Penyebaran Covid 19”.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung saya dalam meraih satu kesuksesan ini. Menjadi finalis dan behasil menjadi juara merupakan kebanggaan tersendiri bagi saya. Saya merasa sangat senang karena berada di ekosistem yang sangat luar biasa di lingkungan UIN Sunan Kalijaga” Ujar Bastian.

Bastian yang merupakan salah satu anggota Forum Studi Ekonomi dan Bisnis Islam (ForSEBI) juga menyampaikan pesan untuk teman-teman seperjuangannya, “Jangan menunggu hebat untuk memulai sesuatu tapi mulailah hingga kamu menjadi hebat.”

Kontributor: Bastian Aldi, Editor: Silvi Sri Mulyani